Makna Pancasila bagi Bangsa Indonesia

Kelas        : V (lima)
Semester  : 1 (satu)
Tema        : 1 (satu)
Subtema   : 1 (satu)
Mupel      : PKN

Kompetensi Dasar:

3.1     Mengidentifikasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari    


Tujuan Pembelajaran:

         Setelah kegiatan pembelajaran daring, diharapkan siswa dapat  menyebutkan perilaku yang tidak mencerminkan nilai-nilai Pancasila

===================================================================
Nilai-nilai Pancasila 


Pancasila dan Maknanya bagi Bangsa Indonesia

Kalian tentu telah belajar di kelas sebelumnya, bahwa Pancasila merupakan dasar negara kita Indonesia tercinta. Apakah kalian hafal, bunyi dari lima sila dalam Pancasila? Kalau belum hafalkan mulai sekarang ya!

Pancasila 

  1. Ketuhanan yang maha esa 
  2. Kemanusiaan yang adil dan Beradab
  3. Persatuan Indonesia
  4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam perwakilan
  5. Keadilan sosial bagi rakyat Indonesia

Sebagai dasar negara, Pancasila tidak hanya menjadi sumber dari segala sumber hukum di negara kita, tapi juga menjadi pedoman dalam bersikap dan bertingkah laku. Seperti makna katanya, Pancasila yang yang berasal dari kata panca yang berarti lima, dan sila yang berarti prinsip atau azas, di dalam kelima sila dari Pancasila terdapat nilai-nilai yang dapat menjadi tuntunan bagi bangsa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari. Mari kita pelajari nilai-nilai yang terkandung dalam setiap sila tersebut.


0 Comments: