Nilai-nilai Pancasila Sila Ke Tiga dan Pengamalannya

Kelas        : V (lima)

Semester  : 1 (satu)
Tema        : 1 (satu)
Subtema   : 1 (satu)
Mupel      : PKN

Kompetensi Dasar:

3.1     Mengidentifikasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari    


Tujuan Pembelajaran:

         Setelah kegiatan pembelajaran daring, diharapkan siswa dapat  menyebutkan perilaku yang tidak mencerminkan nilai-nilai Pancasila

===================================================================
Nilai-nilai Pancasila Sila Ke Tiga dan Pengamalannya


Sila ke-3 Pancasila berbunyi: “Persatuan Indonesia”, sebagaimana bunyinya, sila tersebut merupakan landasan untuk menjaga persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia. Menurut BPIP, sila ke tiga memuat 7 (tujuh) butir pengamalan, yakni sebagai berikut:

  1. Mampu menempatkan persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara sebagai kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan golongan.
  2. Sanggup dan rela berkorban untuk kepentingan negara dan bangsa apabila diperlukan.
  3. Mengembangkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa.
  4. Mengembangkan rasa kebanggaan berkebangsaan dan bertanah air Indonesia.
  5. Memelihara ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.
  6. Mengembangkan persatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal Ika.
  7. Memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa

Ketujuh nilai di atas, merupakan nilai-nilai yang dapat menjadi pedoman dalam mengamalkan  Sila ke-3 Pancasila baik di lingkungan rumah atau keluarga, maupun di sekoalh dan masyarakat.

Prinsip “Persatuan Indonesia” yang merupakan bunyi Sila ke-3 Pancasila bisa juga diterapkan dalam lingkungan terkecil yakni keluarga di rumah.

 Beberapa contoh penerapannya sila ke-3 di lingkungan keluarga antara lain:

  • Giat belajar agar dapat membanggakan keluarga.
  • Mengembangkan perilaku hormat kepada anggota keluarga yang lebih tua dan menghargai anggota keluarga yang lebih muda.
  • Membantu berbagai kegiatan dalam keluarga.
  • Mengutamakan kepentingan bersama daripada kepentingan peribadi.
  • Selalu menjaga kerukunan dengan sesama anggota keluarga. 


Adapun contoh penerapan atau pengamalan sila ke tiga adalah sebagai berikut:

  • Rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara 
  • Mengembangkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa, misalnya dengan menggunakan produk buatan Indonesia.  
  • Bangga menjadi rakyat Indonesia 
  • Berprestasi agar membanggakan bagi negara Indonesia 
  • Menjunjung tinggi kehormatan negara jika sedang berada di luar negeri
  • Berusaha menjaga nama baik Indonesia diamana dan kapan saja. 
  • Berteman dan membantu orang tanpa membedakan suku, agama dan ras. 
  • Tidak berbuat sesuatu yang menimbulkan keributan atau perselisihan antar masyarakat. Contohnya dengan tidak mengejek atau menjelek-jelekkan teman yang berbeda suku, agama atau ras. 
  • Bekerja sama untuk kepentingan bersama, misalnya gotong royong membersihkan lingkungan RT, atau RW. 
  • Menjaga toleransi  dalam masyarakat.  
  • Mengutamakan kepentingan kelompok di atas kepentingan pribadi. 
  • menolong tetangga yang kesusahan. 


Adapun contoh pengamalan sila ke tiga di sekolah dalah sebagai berikut:

  • Saling menghormati, menyayangi dan menghargai, dengan teman.
  • Berteman dan saling membantu orang tanpa membedakan suku, agama dan ras. 
  • Bekerja sama untuk kepentingan bersama, misalnya gotong royong membersihkan kelas
  • Menjaga toleransi antarteman 
  • Misalnya menolong teman yang kesusahan.
  • Tidak memaksakan kehendak pada teman
  • Bersama-sam membersihkan lingkungan sekolah

Itulah nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila sila ke tiga serta contoh-contoh pengamalannya dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat. Pada tulisan selanjutnya insyaAlloh kita akan membahas nilai-nilai sila ke empat.

Referensi: 

  • buku Pasti Bisa: Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SD/MI Kelas IV (2017)
  • "Contoh Pengamalan Sila Ke-3 Pancasila di Lingkungan Keluarga",  https://bpip.go.id/bpip/berita/990/546/cari.html
  • Cicik Novita "Contoh Pengamalan Pancasila Sila Ke-3 di Lingkungan Masyarakat", https://tirto.id/gbt7
  • Vanya Karunia Mulia Putri "Contoh Penerapan Sila Ketiga Pancasila", https://www.kompas.com/skola/read/2021/02/09/141818969/contoh-penerapan-sila-ketiga-pancasila.

0 Comments: