Nilai-nilai Pancasila Sila Ke empat dan Pengamalannya

Kelas              : V (lima)

Semester      : 1 (satu)

Tema             : 1 (satu)

Subtema       : 1 (satu)

Mupel            : PKN

 

Kompetensi Dasar:

3.1     Mengidentifikasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari    

 

Tujuan Pembelajaran:

•   Setelah kegiatan pembelajaran daring, diharapkan siswa dapat  menyebutkan perilaku yang tidak mencerminkan nilai-nilai Pancasila

===================================================================
Nilai-nilai Pancasila Sila Ke empat dan Pengamalannya


Sila ke-4 Pancasila yang berbunyi: "Kerakyatan yang dipimpin oleh kikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan", dan dilambangkan dengan “Kepala Banteng” memberikan panduan bagi Bangsa Indonesia dalam melaksanakan demokrasi.

Menurut Kementerian Pertahanan RI d, dalam mengamalkan sila ke-4 Pancasila ada10 butir. 10 butir atau nilai yang menjadi pedoman dalam penghayatan dan pengamalan Pancasila sila ke empat tersebut meliputi:

  • Sebagai warga negara dan warga masyarakat, setiap manusia Indonesia mempunyai kedudukan, hak, dan kewajiban yang sama.
  • Tidak boleh memaksakan kehendak kepada orang lain.
  • Mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama.
  • Musyawarah untuk mencapai muafakat diliputi oleh semangat kekeluargaan.
  • Menghormati dan menjunjung tinggi setiap keputusan yang dicapai sebagai hasil musyawarah.
  • Dengan itikad baik dan rasa tanggung jawab menerima dan melaksanakan hasil.
  • Di dalam musyawarah diutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan golongan.
  • Musyawarah dilakukan dengan akal sehat dan sesuai dengan hati nurani yang luhur.
  • Keputusan yang diambil harus dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia, nilai-nilai kebenaran dan keadilan mengutamakan persatuan dan kesatuan demi kepentingan bersama.
  • Memberikan kepercayaan kepada wakil-wakil yang dipercayai untuk melaksanakan permusyawaratan.


Nah, setelah memahami, nilai-nilai yang terkandung dalam sila ke empat pancasila, yang tidak kalah penting adalah mengamalkan atau mempraktekkan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan rumag atau keluarga, sekolah, maupun di lingkungan masyarakat. 

Pengamalan Sila ke-4 di rumah atau keluarga antara lain:

  • Menyelesaikan setiap masalah keluarga melalui musyawarah.
  • Berjiwa besar untuk menerima dan mempertimbangkan pendapat sesama anggota keluarga.
  • Setiap anggota keluarga menerima dan menghargai hasil keputusan musyawarah.
  • Setiap anggota keluarga melaksanakan hasil keputusan musyawarah dengan penuh tanggung jawab.
  • Tidak memakasakan kehendak dalam keluarga


Pengamalan Sila ke-4 di rumah atau sekolah antara lain:

  • Mengutamakan kepentingan umum di atsa kepentingan pribadi saat bermusyawarah
  • Menyelesaikan setiap masalah di kelas melalui musyawarah.
  • Berjiwa besar untuk menerima dan mempertimbangkan pendapat sesama warga sekolah dalam musyawarah.
  • Setiap warga sekolah/kelas menerima dan menghargai hasil keputusan musyawarah.
  • Setiap warga sekolah/kelas melaksanakan hasil keputusan musyawarah dengan penuh tanggung jawab.
  • Tidak memakasakan kehendak kepada teman di sekolah
  • Memberikan suara pada pemilihan ketua kelas/ ketua OSIS


Pengamalan Sila ke-4 di rumah atau masyarakat antara lain:

  • Mengutamakan kepentingan umum di atsa kepentingan pribadi/ golongan di masyarakat.
  • Menyelesaikan setiap masalah di masyarakat melalui musyawarah.
  • Berjiwa besar untuk menerima dan mempertimbangkan pendapat sesama warga dalam musyawarah.
  • Setiap warga menerima dan menghaorang lain
  • Memberikan suara pada pilkada/ pemilu


Referensi:

https://bpip.go.id/bpip/berita/991/540/contoh-pengamalan-pancasila-sila-ke-4-di-rumah-lingkungan-keluarga.html

https://www.kemhan.go.id/renhan/2014/11/20/45-butir-pedoman-penghayatan-dan-pengamalan-pancasila.html


Materi Terkait:

0 Comments: